Friday, January 9, 2009

Menjalankan Fungsi Autorun pada Flash Disk



Ada sedikit trik yang bisa kita lakukan untuk membuka suatu file secara otomatis dari sebuah flash disk. Caranya adalah dengan membuat suatu file autorun.inf pada flash disk kita. Cara ini mirip dengan cara kerja virus dalam mengaktifkan diri pada sebuah komputer melalui flashdisk. Cara nya sama, tapi tergantung bagaimana kita memakainya, mau berbuat yang baik atau buruk.


1. Jalankan Notepad dan ketikkan string seperti di bawah ini.

[autorun]
open=program.exe
icon=Icon.ico
action=Buka program !!!
label=Your_Name


2. open adalah perintah untuk membuka program tersebut. Program.exe adalah nama program tersebut. Program .exe harusberada pada root flashdisk tersebut (bukan di dalam folder), kalau program nya berada di dalam folder, maka kita pisahkan dengan tanda backslash ('\'), misalnya program kita berada dalam folder 'data', maka perintahnya menjadi
open=data\program.exe
Icon.ico adalah nama icon yang akan menjadi icon flashdisk. Buka program!!! adalah perintah yang ditemui pada kotak dialog autorun. Label adalah nama flash disk yang kita inginkan.

3. Simpan dengan nama autorun.inf dan jangan lupa untuk mengubah save as type menjadi All Files.

4. Perlu diingat yang hanya bisa dijalankan oleh program tersebut adalah aplikasi Win32 saja (misalnya *.exe, *.bat, *.com, *.hta, *.dll, *.ocx, *.cpl, *.scr, dll)

Jika ingin membuka file dokumen misalnya *.doc, *.xls, *.txt, *.pdf dll yang bukan merupakan aplikasi Win32, maka kita perlu menggunakan sebuah file lagi dengan ekstensi *.bat.

1. Bukalah notepad lalu ketikkan :

Start file/dokumen_yang_ingin_dibuka
misalnya :

start tugaskimia.doc
start nilai_kalkulus.pdf

2. Simpan dengan dengan nama document.bat dan ubah save as type menjadi All Files.

3. Pada file autorun.inf pada perintah open, yang dibuka adalah document.bat menjadi : open=document.bat





Lebih baik jika mengubah attribute kedua file menjadi Read-Only sehingga virus tidak bisa mengubah file autorun.inf tersebut untuk menjalankan file virus tersebut.
Jadi selain mencegah virus berjalan otomatis melalui flash disk, kita juga bisa mempercepat pembukaan file yang kita inginkan.

Edit and print this page

No comments: